logo pengadilan negeri purwakarta website ramah difable

Sosialisasi Internalisasi Core Value ASN Ber AKHLAK di PN Purwakarta Kelas I B

18Apr

Ditulis oleh adminpn

Pada hari Senin, tanggal 18 April 2022 pukul 09.00 WIB, bertempat di Ruang Sidang Cakra Pengadilan Negeri Purwakarta, Wakil Ketua  Pengadilan Negeri Purwakarta/ selaku Ketua Tim Kerja Pembangunan ZI, memberikan Sosialisasi Internalisasi Core Value ASN Ber AKHLAK di PN Purwakarta Kelas I B kepada Koordinator, anggota Tim Kerja Pembangunan ZI dan seluruh Pegawai dan PPNPN di Lingkungan Pengadilan Negeri Purwakarta Kelas I B.

Sosialisasi ini didasarkan Surat Edaran Menteri PANRB Nomor 20 Tahun 2021 Tentang Implementasi Core Values dan Employer Branding ASN.

Core Values ASN BerAKHLAK merupakan akronim dari Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Adanya Core Values ASN ini sebagai sari dari nilai-nilai dasar ASN sesuai dengan Undang-Undang No. 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara dalam satu kesamaan persepsi yang lebih mudah dipahami dan diterapkan oleh seluruh ASN. Sementara  tagar  #banggamelayanibangsa merupakan Employer Branding ASN yang melayani sepenuh hati. Melalui sosialisasi ini diharapkan Pegawai dan PPNPN Pengadilan Negeri Purwakarta bekerja secara profesional dengan menerapkan budaya kerja yang berlandaskan nilai BerAKHLAK menuju Pengadilan Negeri Purwakarta yang bebas dari korupsi seta bersih dan melayani bagi Masyarakat Pencari Keadilan. (FhD)